Senin, 18 Januari 2010

MONUMEN KARST












Monumen Karst Dunia terdapat di Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Berdiri di antara pegunungan karst yang memiliki keunikan dan daya tarik keindahan tersendiri. Di sekitar monumen juga terdapat beberapa goa, salah satunya goa tembus yang banyak dikunjungi para turis karena daya tarik dengan lighting aneka warna yang menambah indahnya stalagtit dan stalagmit yang ada di dalamnya. Di bukit sekitarnya kini sedang dibangun sebagai sarana ibadah serta fasilitas lainnya guna memenuhi kebutuhan para pengunjung.
Museum karst menyimpan dokumen dan diorama berbagai karst dari berbagai negara, khususnya foto maupun film tentang keindahan kawasan karst yang terdapat di Indonesia. Dimana kawasan karst Indonesia kini telah dijadikan sebagai warisan dunia, yang perlu untuk dilindungi dan dipertahankan keberadaannya, dilestarikan sebagai warisan untuk anak cucu kita nanti. Selain itu melindungi sumber air yang banyak terdapat di kawasan karst untuk kemudian hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar